Pahlawan Tanpa Imbalan Itu Bernama Relawan

Kemanusiaan, | 10 November 2020 13:22:46

Di setiap bencana dan musibah yang datang, kehadiran relawan kemanusiaan memang sangat berperan. Tidak berlebihan kiranya jika peran relawan di masa masa sulit bisa dikatakan sebagai pahlawan.

Relawan yang ikhlas rela mengorbankan waktunya untuk membantu sesama, maka pantas mereka disebut pahlawan di sepanjang zaman.

Relawan sejati adalah yang membantu atas dasar empati yang tinggi. Mereka rela meluangkan waktu dan materi.

Di saat pandemi seperti saat ini , peran relawan juga sangat dinanti. Bagaimana tidak, sampai saat ini sudah jutaan yang mendaftar menjadi relawan.

Setiap kita bisa menjadi pahlawan kebaikan untuk sesama. Gelar pahlawan tidak hanya milik mereka yang berjuang di medan perang, tetapi juga berhak disematkan kepada mereka yang bekerja atas nama kemanusiaan tanpa diiming-imingi uang.

Sudah sepantasnya apresiasi setinggi tingginya bagi mereka relawan kemanusiaan di hari Pahlawan ini. Walaupun mereka tidak pernah menyebut dirinya sebagai pahlawan, tetapi kita akui kerja mereka bagian dari kemanusiaan.

Apa yang mereka lakukan bagian untuk membangun kemanusiaan.

Untuk para relawan, kalian memiliki asa yang luas tanpa batas, mempunyai aksi tanpa basa basi. Rasanya, imbalan pun tak mampu membalas jasa para relawan. Pahlawan tanpa imbalan, mungkin sebutan tersebut pantas untuk kalian.

Karena berangkat dari kepedulian untuk memberikan sesuatu kepada orang lain atau lingkungan, atau berusaha memperbaiki sesuatu yang kurang baik, maka aksi relawan pastilah akan menghadapi tantangan.

Mereka adalah pahlawan – pahlawan masa kini, yang selalu berkarya untuk mengisi kemerdekaan yang telah diwariskan para pahlawan nasional. NP/ GB