Sepatu, Kaos Kaki dan Sandal Baru untuk Anak-Anak Gaza - Palestina

Senyuman anak-anak Gaza - Palestina penerima manfaat sepatu baru sangat ceria penuh bahagia terpancar dari raut wajahnya.

Wilayah Gaza, Palestina, telah lama menghadapi tantangan besar akibat konflik berkepanjangan yang memengaruhi semua aspek kehidupan masyarakatnya. Anak-anak di Gaza adalah salah satu kelompok yang paling rentan terhadap dampak dari konflik ini, termasuk kekurangan kebutuhan dasar seperti pakaian dan alas kaki yang layak. Banyak dari mereka hidup dalam kondisi serba kekurangan dan tidak memiliki akses untuk memenuhi kebutuhan mendasar ini.

Dalam upaya memberikan dukungan kepada anak-anak Gaza, program penyaluran sepatu baru ini hadir sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas dari masyarakat internasional. Sepatu tidak hanya menjadi kebutuhan dasar, tetapi juga simbol harapan bagi mereka untuk terus melangkah menuju masa depan yang lebih baik.

Pada tanggal 09 dan 10 Februari 2025, lembaga kemanusiaan Gerak Bareng telah berhasil menyalurkan sebanyak 500 pasang Sepatu baru, 500 pasang Kaos Kaki baru dan 500 pasang Sandal baru kepada anak-anak Gaza – Palestina yang berada di camp pengungsian Sukhnah, Irbid, Jovan, dan Wihdat di wilayah Jordania. Program ini bertujuan untuk memberikan harapan dan kebahagiaan kepada anak-anak yang terdampak konflik berkepanjangan.

Adapun tujuan Gerak Bareng membuat program Sepatu, Kaos Kaki dan Sandal baru untuk anak-anak Gaza – Palestina adalah sebagai bentuk bantuan pemenuhan kebutuhan dasar, meningkatkan rasa percaya diri dan semangat anak-anak serta mempererat solidaritas masyarakat Internasional terhadap perjuangan dan kebutuhan masyarakat Gaza – Palestina.

Kami mengajak kepada seluruh orang-orang baik Indonesia agar terus memberikan bantuan kepada warga masyarakat Gaza, Palestina sebagi bentuk rasa solidaritas kemanusiaan untuk meringankan beban hidup mereka khususnya bagi anak-anak Gaza – Palestina yang selama ini sangat terdampak dari konflik ini. Anak-anak adalah harapan masa depan, termasuk anak-anak Gaza. Dengan memberikan mereka bantuan Sepatu, Kaos Kaki dan Sandal baru seperti yang dilakukan oleh Gerak Bareng ini, artinya kita tidak hanya memenuhi kebutuhan dasar, tetapi juga menunjukkan bahwa mereka tidak sendiri. Setiap langkah kecil yang mereka ambil dengan memakai Sepatu, Kaos Kaki dan Sandal baru adalah langkah menuju harapan dan masa depan yang lebih cerah.

Mari bersama-sama menjadi bagian dari perubahan dan tunjukkan solidaritas kita kepada saudara-saudara kita di Palestina.

Mari Terus Bantu Palestina…!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Open chat
Perlu Bantuan ?
Halo, Assalamualaikum
Apa yang bisa dibantu ?